Pondok Pesantren Darul Muttaqien – Salah satu lembaga pendidikan yang menawarkan ajaran sesuai agama Islam dengan sistem pendidikan tetap mengikuti nasional. Sebagai masyarakat Indonesia akan tahu tempat pondok pesantren, dimana tempat tersebut akan belajar pendidikan dan syariat agama Islam sesuai ajaran Allah SWT.
Tentu saja ada dari orang tua menginginkan anaknya menjadi anak berbakti kepada orang tua dan mengusai semua ajaran agama Islam. Sampai saat ini ada berbagai macam pondok pesantren dan tersebar di semua wilayah Indonesia. Namun, saat ini ponpes Darul Muttaqien menjadi unggulan di wilayah bogor dan sekitarnya.
Namun, yang menjadi masalah adalah tidak semua orang tua tahu latar belakang pondok pesantren Darul Muttaqien mulai dari fasilitas, biaya masuk, sistem pendidikan, keunggulan dan kegiatan sehari-hari. Selain itu, ada beberapa pondok pesantren Bogor yang menawarkan fasilitas modern serta banyak diminati oleh banyak orang.
Pada kesempatan kali ini kami akan membagikan informasi terkait pondok pesantren Darul Muttaqien yang menerapkan pendidikan sesuai ajaran Muhammad SAW. Apabila sudah tidak sabar ingin tahu dari ponpes tersebut bisa ikuti pembahasan dibawah ini dengan sesakma.
Sekilas Pondok Pesantren Darul Muttaqien
Pondok pesantren Darul Muttaqien adalah salah satu ponpes di wilayah Parung Bogor, dari ponpes tersebut menawarkan berbagai macam pendidikan terbaik dengan segi agama ataupun akademis. Untuk menunjang pelaksanaan pendidikan lebih nyaman, ponpes Darul Muttaqien memberikan fasilitas modern serta terbaik.
Sejak tahun 1998 ponpes Darul Muttaqien sudah berdiri dengan toko yang mendirikan masih sama dengan pesantren Jakarta bernama Darunnajah. Dari kedua toko tersebut mendirikan 2 pondok pesantren berlokasi di Jakarta ataupun Bogor. Perlu diketahui juga bahwa Darul Muttaqien menawarkan pendidikan jenjang terkecil yaitu Raudatul Atfal (RA) atau sering disebut PAUD.
Kemudian ada pendidikan Sekolah Dasar Islam Terpadu (SDIT) setara dengan SD, SMP dan pendidikan lebih tinggi yaitu TMMI (Tarbiyatul Mu’allimien Al-Islamiyah). Dari jenjang pendidikan tersebut menggunakan sistem pendidikan pengajaran lebih Islami kepada anak.
Ketika melihat latar belakang Darul Muttaqien secara lengkap, maka ada dari orang tua menginginkan anaknya belajar di ponpes tersebut. Mungkin untuk mempermudah mendapatkan lokasi Pondok Pesantren Darul Muttaqien bisa melihat alamat dibawah ini:
- WhatsApp: 0878-7329-4647
- Alamat: Jl. Raya Parung Bogor No, KM 41, Jabon Mekar, Kec. Parung, Kab. Bogor, Jawa Barat
Fasilitas Pesantren Darul Muttaqien
Seperti yang sudah dijelaskan pada pembahasan diatas bahwa Darul Muttaqien menawarkan berbagai macam fasilitas untuk menunjang proses pendidikan agama ataupun akademis dengan nyaman. Sudah diketahui bahwa anak yang belajar di pondok pesantren akan ditinggal atau menginap, tentu saja ada fasilitas kamar atau asrama dengan tingkat kenyamanan luar biasa.
Setelah itu ada berbagai macam fasilitas di area podok pesantren tersebut seperti lapangan untuk olahraga, masjid dan berbagai macam gedung. Untuk gedung di Darul Muttaqien masih ada gedung kelas dan gedung Asrama Santri, sehingga para orang tua tidak perlu khawatir mengenai tempat tinggal atau tidur.
Biaya Pondok Pesantren Darul Muttaqien
Bagi yang terarik ingin masuk ke ponpes Darul Muttaqien, maka harus mempersiapkan biaya masuk, tes dan masih banyak lainnya. Pada awal pendaftaran para peserta wajib membayar biaya tes dasar seperti Matematika, Bahasa Arab dan tes pengetahuan umum sekitar Rp. 500.000, tapi syarat umumnya masuk yaitu anak harus sudah dibawah 14 tahun.
Apabila sudah dinyatakan diterima di ponpes Darul Muttaqien akan membayar biaya kurang lebih Rp. 23.600.000, dari biaya tersebut belum termasuk biaya buku, dana kegiatan atau biaya lainnya. Sedangkan biaya SPP bulanan akan dibayarkan sekitar Rp. 1.650.000 per bulan dan sudah meliputi biaya asrama, makan, pendidikan reguler dan laundry.
Untuk biaya masuk pesantren seperti biaya seragam, buku dan dana kegiatan lainnya sebesar Rp. 3.000.000. Sehingga total biaya masuk pondok pesantren Darul Muttaqien sekitar Rp. 28.000.000.
Kegiatan Pondok Pesantren Darul Muttaqien
Mungkin, ada dari kalian bertanya-tanya bahwa kegiatan di ponpres Darul Muttaqien apa saja? Perlu diketahui bahwa kegiatan awal dimulai dari pukul 3.45 untuk menjalankan shalat Sunnah, kemudian dilanjutkan kegiatan membaca Al Qur’an sampai 5.15.
Setelah kegiatan keagamaan telah selesai, para santri akan mendapatkan pengetahui tentang bahasa yang harus dilakukan selama 15 menit. Apabila semua sudah, maka para santri harus bersiap-siap melaksanakan proses belajar mengajur pada pukul 07.00 sampai 15.00 untuk kelas reguler. Untuk waktu malam akan melaksanakan shalat maghrib dan membaca Al-Qur’an selama 30 menit.
Pada dasarnya kegiatan malam ponpes Darul Muttaqien sangatlah aktif seperti dakwah para ustad, membaca Al-Qur’an, belajar Hadist dan masih banyak lainnya. Hal tersebut menjadi pilar utama para santri selama belajar di Darul Muttaqien.
Keunggulan Pesantren Darul Muttaqien
Pondok pesantren Darul Muttaqien berlokasi di Parung Bogor dan mempunyai lokasi area cukup luas, sehingga suasa di ponpes terlihat sejuk serta nyaman untuk tempat tinggal atau belajar. Para santri menempuh pendidikan di Darul Muttaqien akan mendapatkan penataan ruang cukup bagus, jadi orang tidak tidak perlu khawatir.
Adanya suasana lebih sejuk dan sunyi, Darul Muttaqien menawarkan berbagai macam fasilitas modern untuk menunjang proses pembelajaran para santri. Karen ada gabungan antara kurikulum reguler dan agama, sehignga akan lebih efektif serta menghasilkan pendidikan terbaik.
Kesimpulan
Sekian pembahasan dari kami mengenai Pondok Pesantren Darul Muttaqien dengan melihat profil, fasilitas, biaya, sistem pendidikan, kegiatan sehari-hari dan keunggulan di setiap tingkatan pendidikan. Adanya informasi diatas dapat bermanfaat kepada orang tua yang mempunyai anak dan ingin belajar di pondok pesantren.