Kumpulan Khutbah Jumat Muhammadiyah Singkat Padat PDF

Khutbah Jumat Muhammadiyah Singkat – Shalat Jumat menjadi salah satu Ibadah wajib bagi kaum Laki-laki yang beragam Islam. Sesuai dengan namanya, Ibadah ini dilakukan pada hari Jumat setiap minggu nya.

Sementara itu, pada setiap Sholat Jumat nantinya akan ada Khatib yang bertugas memberikan Khutbah atau Ceramah singkat padat berisi materi-materi Islami. Mungkin disini ada salah satu dari kalian yang sering menjadi Khatib ketika Sholat Jumat di Daerah?

Jika demikian, kalian tentu membutuhkan referensi Khutbah Jumat setiap minggu nya. Bicara mengenai Khutbah Jumat, perlu diketahui bahwa terdapat pilihan Khutbah Jumat NU (Nahdlatul Ulama) dan Khutbah Muhammadiyah, sesuai golongan nya masing-masing.

Bagi kalian yang berasal dari golongan Muhammadiyah, berikut kami punya beberapa referensi Khutbah Jumat Muhammadiyah singkat dan padat. Kami juga telah menyediakan pilihan Ceramah tersebut dalam bentuk PDF, sehingga bisa kalian download dan Print ulang.

Khutbah Jumat Muhammadiyah Singkat

Khutbah Jumat Muhammadiyah Singkat

Khutbah dalam Sholat Jumat merupakan aktivitas penyampaian Ceramah singkat oleh Khatib berisi pengetahuan Islami, Sejarah Islam, Kisah Nabi dan berbagai materi penting Islami lainnya. Oleh karena itu, sebagai seorang Khatib, kalian harus menyiapkan materi Khutbah Jumat.

Sementara itu, perlu diketahui bahwa materi Khutbah Jumat bisa hadir sesuai momen. Misal, ketika memasuki Bulan Suci Ramadhan, seorang Khatib bisa memberikan Ceramah Jumat dengan Tema Keutamaan Berpuasa, Amalan di Malam Nuzulul Qur’an dan lain sebagainya.

Kemudian seperti kami sebutkan diatas bahwa Sholat Jumat di Indonesia, terbagi menjadi 2 (dua) macam, berdasarkan golongan nya, yaitu Nahdlatul Ulama dan Muhammadiyah. Biasanya masing-masing Golongan memiliki Khutbah Jumat nya tersendiri.

Untuk Khutbah Jumat Muhammadiyah singkat bisa kalian dapatkan dari Buku, Youtube atau melalui artikel ini. Ya, kami punya beberapa referensi Ceramah singkat untuk Sholat Jumat masyarakat Muhammadiyah.

Berikut adalah salah satu contoh Khutbah Jumat Muhammadiyah singkat padat tentang Harta Sebagai Jebakan Dunia

(diawali Doa Khutbah Jumat)

الْحَمْدُ لِلَّهِ الَّذِي هَدَانَا لِهَذَا وَمَا كُنَّا لِنَهْتَدِيَ لَوْلَا أَنْ هَدَانَا اللَّهُ

أَشْهَدُ أَنْ لاَ إِلَهَ إِلاَّاللهُ وَحْدَهُ لاَ شَرِيْكَ لَهُ وَأَشْهَدُ أَنَّ مُحَمَّداً عَبْدُهُ وَرَسُوْلُهُ.

اَللَّهُمّ صَلِّ وَسَلِّمْ عَلى مُحَمّدٍ وَعَلى آلِهِ وِأَصْحَابِهِ وَمَنْ تَبِعَهُمْ بِإِحْسَانٍ إِلَى يَوْمِ الدّيْن
يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا اتَّقُوا اللَّهَ حَقَّ تُقَاتِهِ وَلَا تَمُوتُنَّ إِلَّا وَأَنْتُمْ مُسْلِمُونَ

عَلَيْكَ بِتَقْوَى اللهِ مَا اسْتَطَعْتَ، وَاذْكُرِ اللهَ عِنْدَ كُلِّ حَجَرٍ وَشَجَرٍ، وَمَا عَمِلْتَ مِنْ سُوْءٍ فَأَحْدِثْ لَهُ تَوْبَةً، اَلسِّرُّ بِالسِّرِّ وَالْعَلَانِيَةُ بِالْعَلَانِيَةِ

أَمَّا بَعْدُ

Jamaah Jumat Muhammadiyah yang berbahagia

Alhamdulillahirabbil’alamin. Hanya semata karena nikmat dan rahmat dari Allah S.W.T, sehingga di Hari yang teramat mulia ini kita semu bisa berkumpul kembali. Semoga salam serta shalawat senantiasa tercurahkan pada junjungan besar Nabi Besar kita, Rasulullah Muhammad SAW, tak lupa bagi para Keluarga, Sahabat dan semua orang yang istiqamah meniti jalan beliau hingga akhir nanti.

Sidang Jumat yang Berbahagia

Hidup seseorang di Bumi ini pastinya tidak lepas dari yang namanya Ujian dan Cobaan. Tujuan dari Allah S.W.T Ujian pada manusia adalah untuk mengetahui mana Hamba-Nya yang bertaqwa dan mana Hamba-Nya yang ingkar. Sesuai Firman Allah S.W.T :

وَقَطَّعْنَٰهُمْ فِى ٱلْأَرْضِ أُمَمًا ۖ مِّنْهُمُ ٱلصَّٰلِحُونَ وَمِنْهُمْ دُونَ ذَٰلِكَ ۖ وَبَلَوْنَٰهُم بِٱلْحَسَنَٰتِ وَٱلسَّيِّـَٔاتِ لَعَلَّهُمْ يَرْجِعُونَ

Artinya :

“Dan Kami bagi-bagi mereka di dunia ini menjadi beberapa golongan; di antaranya ada orang-orang yang saleh dan di antaranya ada yang tidak demikian. Dan Kami coba mereka dengan (nikmat) yang baik-baik dan (bencana) yang buruk-buruk, agar mereka kembali (kepada kebenaran).” (QS. Al-A’raf: 168).

Kemudian Allah S.W.T juga telah menyiapkan Pahala berlipat ganda bagi siapapun Hamba-Nya yang mampu melalui Ujian dari-Nya. Diantara ujian dari Allah S.W.T yang seringkali membuat manusia lalai adalah Harta, Tahta dan Wanita. Sering kita temui manusia yang awalnya Shalih, rajin beribadah, tidak pernah meninggalkan Sholat tapi semuanya mulai ditinggalkan ketika mendapatkan Harta berlimpah, Jabatan tinggi serta memperoleh Wanita

Sejatinya dari ketiga Fitnah diatas, Fitnah Harta merupakan salah satu ujian paling dahsyat bagi umat manusia. Rasulullah bersabda,

إِنَّ لِكُلِّ أُمَّةٍ فِتْنَةً، وَفِتْنَةُ أُمَّتِي الْمَالُ

Artinya :

“Sesungguhnya setiap umat itu mendapat ujian, dan ujian pada umatku adalah harta.” (HR. At-Tirmizi, Sahih menurut al-Albani).

Sebagai umat Muslim kita juga harus merenungkan kembali wasiat Rasulullah SAW kepada sabahat Abu Ubaidah bin Jarrah yang kala itu membawa Upeti dari Bahrain. Disini Beliau berkata “Bergembiralah dan harapkanlah apa-apa yang akan menyenangkan kalian. Maka Demi Allah!, bukan kemiskinan yang aku khawatirkan atas kalian, akan tetapi aku khawatir akan dibentangkan dunia atas kalian sebagaimana telah dibentangkan atas orang-orang sebelum kalian. Lalu kalian berlomba-lomba padanya. Kemudian dunai akan menghancurkan kalian sebagaimana telah menghancurkan mereka. (HR. Al-Bukhari dan Muslim).

Sesungguhnya, menjadi umat Muslim yang kaya memang penting. Sebab, dengan adanya Harta dan kekayaan banyak Ibadah dan amal shaleh yang dapat kita lakukan, misalnya Bersedekah, Berinfaq, membantu Fakir Miskin, menyumbang Panti Asuhan hingga berangkat menunaikan panggilan Allah ke Tanah Suci (berhaji).

Download Ceramah Jumat Muhammadiyah Singkat PDF

Selain contoh Khutbah Jumat Muhammadiyah singkat diatas, kalian juga bisa mendownload beberapa naskah Ceramah Jumat Muhammadiyah singkat berikut ini :

  • Khutbah Jumat Muhammadiyah Singkat Tentang Kesombongan

Download Disini

  • Khutbah Jumat Muhammadiyah Singkat Tentang Kekayaan Sejati

Download Disini

  • Khutbah Jumat Muhammadiyah Singkat Tentang Karakter Dunia

Download Disini

  • Khutbah Jumat Muhammadiyah Singkat Tentang Muslim yang Berilmu

Download Disini

  • Khutbah Jumat Muhammadiyah Singkat Tentang Ridha Saat Ketentuan itu Tiba

Download Disini

KESIMPULAN

Itulah beberapa Khutbah Jumat Muhammadiyah singkat padat yang berhasil Sekolahpesantren.id kumpulkan dari beberapa sumber. Kalian bisa mendownload file Ceramah Jumat Muhammadiyah singkat yang telah kami sediakan dalam bentuk file PDF diatas.

sumber gambar :

  • Ayobogor.com